Musang akar
adalah sejenis musang yang hidup di hutan-hutan lebat di Asia Tenggara, mulai dari negara bagian Assam di India sampai ke Indochina, Semenanjung Malaya, serta Sumatra, Jawa, Kalimantan dan pulau-pulau kecil di sekelilingnya. Wikipedia
Halo suhu semua, disini ada musang lovers? Khususnya musang akar sumatra, jawa & borneo.
Menurut saya musang akar salah satu musang terlucu dan unik dari jenis lainya, karena telinganya seperti lemur, ekornya panjang seperti marsupilami serta karakternya yg ciamik.
Sering jadi pertanyaan, bagusan mana Musang Pandan, Bulan atau Akar??
Karena pembahasanya musang akar, maka kita lanjut temanya terkait musang akar aja.
Musang akar borneo, jawa atau sumatra?? dari segi harga 2 jenis ini (sumatra & borneo) yg lumayan terjangkau, kalau muskar jawa lumayan tinggi karena cenderung langka.
Makanya apa aja, buah buahan atau daging?
Kasih susu merek apa?
Agar cepet gemuk dikasih makan apa aja menunya setiap hari?
Disclaimer! Musang akar bukan termasuk hewan dilindungi ya.
Banyak yang masih salah persepsi ketika kita bilang musang yg terlintas adalah pemakan ayam. Its oke, karena musang sebenarnya omnivora, cuma untuk musang akar/muskar lebih ke buah2an
Jikapun makan daging/serangga/hewan itu cuma buat tambahan, bukan makanan pokoknya.
Ada sebenarnya musang yg makan daging, seperti musang Rase & Nggarangan, tapi kita nggak mau bahas itu, kita fokus ke musang akar/muskar
Yuk mari kita bahas & sharing2 seputar muskar/musang akar.