Yamaha YZF-R25 telah resmi diperkenalkan sebagai produk baru untuk mengisi line up untuk motor sport kelas 250 cc. Di tengah persaingan yang telah ada, Yamaha sangat yakin dengan Yamaha YZF-R25 ini mampu diserap oleh pasar bagi pecinta motor sport tulen di Indonesia.
Oleh Yamaha, YZF-R25 ini dipersiapkan Untuk konsumen yang ingin merasakan sensasi berkendara diatas motor superbike Yamaha YZF-R1 setiap hari. Bahkan bisa dibilang bahwa YZF-R25 ini merupakan baby dari YZF-R1, superbike that you can ride everyday!
Untuk Performa mesin 2 silinder YZF-R25 ini dipastikan lebih dari produk lainnya yang juga memiliki tipe mesin yang sama. Dan saya juga sudah mencoba untuk membandingkan langsung Yamaha YZF-R25 dengan para pesaingnya, ungkap Yutaka Terada, Selaku Marketing Director dari PT YIMM. Sebagai pendatang terakhir untuk kelas 250 cc, Yamaha YZF-R25 ini disiapkan dengan serius. Spesifikasinya diklaim mampu melewati kompetitornya! Baik dari segi handling hingga untuk performannya.
Motor ini mempunyai dengan mesin yang cukup powerful. Dengan Mengusung konstruksi mesin 2 silinder segaris DOHC 4 klep di tiap masing-masing silinder. Karakter ruang bakarnya dengan tipe over bore dengan diameter piston 60 mm dan panjang stroke hanya 44,1 mm. dan memiliki rasio kompresi sebesar 11,6:1.
Dengan DiASil Cylinder dan Forged piston Yamaha yang telah teruji dengan ketahanannya juga sudah digunakan pada motor ini. Sedang untuk sistem pengabutan bahan bakarnya, motor yang dijual seharga Rp 53 jutaan ini sudah mengusung fuel injection dengan injector 12 lubang.
Hasilnya, Motor Yamaha YZF-R25 ini diklaim mampu memuntahkan tenaga dengan maksimal mencapai 35,54 dk (26,5 kW) pada 12.000 rpm dan untuk torsi 22,1 Nm di 10.000 rpm! Dan lagi putaran mesin di-limit hingga di putaran 14.000 rpm!
Yamaha YZF-R25 terdapat tiga warna yang ditawarkan. Yang paling sering terlihat lewat foto-foto spy shoot dii dunia maya adalah warna Diablo Red atau warna merah. Pihak Yamaha mengklaim bahwa konsep warna ini berasal dari refleksi jiwa muda dengan adrenalin tinggi, warna ini ditujukan untuk konsumen yang memiliki semangat tinggi dan ingin show off.
pilihan-warna-Yamaha-YZF-R25-1
Selain Diablo Red Warna lainnya yang ditawarkan juga tidak kalah keren adalah Racing Blue atau kombinasi biru dengan putih. Warna ini seirama dengan livery motor-motor balap Yamaha, sekilas malah mirip YZR-M1 tunggangan Rossi di sesi pada pra musim 2014 awal tahun yang lalu.
Yang senang dengan tampil elegan, Warna The Predator Black atau warna hitam bisa menjadi pilihan. Warna hitam polos ini hanya diberi sedikit aksen nama R25″ dan Yamaha dengan berwarna merah. Untuk harga, ketiga pilihan warna ini dibanderol dengan harga yang sama. Yaitu sama-sama Rp 53 jutaan dan mulai dijual dengan sistem inden online pada pukul 00.00 WIB, 22 Mei yang akan datang.